4 Bahan Alami Hilangkan Flek Hitam di Wajah

Flek hitam atau noda hitam diwajah dapat pudar dengan perawatan yang tepat. Beberapa diantaranya adalah dengan mengoleskan lemon, madu, cuka apel hingga melakukan eksfoliasi dengan bahan yang aman.

Flek hitam bisa muncul di wajah saat hiperpigmentasi yaitu keadaan dimana sel-sel melanosit memproduksi lebih banyak melanin (zat pigmen di rambut dan kulit). Karena produksi melanin sangat banyak, maka area kulit tempat sel-sel melanosit itu berada akan mejadi lebih gelap dibanding area sekitarnya.

Baca juga: Jus Tomat : Resep Mudah, Sehatkan Kulitmu!

Penyebab lain munculnya noda hitam ini adalah karena paparan matahari. Jika kulit wajah terus-menerus terpapar sinar matahari tanpa perlindungan sunscreen dapat menyebabkan munculnya flek hitam dalam hitungan hari.

Selain sinar matahari, peradangan akibat jerawat dan penggunaan skincare dengan bahan yang tidak aman juga bisa menimbulkan noda hitam yang membekas diwajah.

Cara Mudah Hilangkan Flek Hitam

flek hitam

Jika Anda merasa terganggu dengan adanya noda hitam diwajah, tentu ada dapat melakukan perawatan kecantikan untuk menghilangkannya. Namun, cara-cara alami berikut juga ampuh dan patut untuk Anda coba.

1. Eksfoliasi dengan papaya

Selain membantu pencernaan. Buah pepaya juga bisa bermanfaat untuk kecantikan kulit wajah. Pepaya memiliki enzim papain yang dapat membantu penyembuhan bekas luka yang timbul. Enzim ini dapat menghilangkan flek hitam di pipi secara alami dan cepat.

Enzim papain disebut memiliki cara kerja seperti AHA, yaitu melemahkan ikatan di sel-sel kulit mati sehingga dapat diluruhkan dengan cepat. 

Baca juga: Kenali 4 Ciri Kulit Sensitif, Wajib Tahu!

2. Gunakan Cuka Apel

Kandungan asam asetat pada cuka apel bisa membantu membuat warna kulit lebih cerah dan merata. Ini juga dapat digunakan untuk memudarkan noda hitam diwajah.

Untuk menggunakannya, campurkan beberapa tetes cuka apel ke dalam air pada mangkuk. Oleskan pada area kulit yang terdapat flek hitam atau noda bekas jerawat secara merata.

Diamkan selama sekitar 2 hingga 3 menit dan bilas dengan menggunakan air bersih. Lakukan secara rutin agar hasilnya maksimal. 

3. Oleskan lemon

Lemon memang punya segudang manfaat untuk kesehatan kulit dan wajah. Kandungan vitamin C yang bisa membantu membuat warna kulit lebih rata dan cerah secara alami.

Untuk pudarkan noda hitam, Anda cukup menggunakan perasan air lemon. Usapkan secara perlahan di permukaan wajah dan secara merata.

Diamkan selama beberapa saat sebelum kamu membilas wajah dengan air bersih. Jangan lupa untuk lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca juga: 5 Cara Mengatasi Wajah Berminyak : Mudah dan Simple

4. Konsumsi pasta tomat

Tomat juga kaya akan vitamin C. Kareanya tomat sering digunakan sebagai masker wajah. Namun, untuk kasus flek hitam, tomat lebih disarankan untuk dikonsumsi dibandingkan dijadikan masker.

Tomat sudah dijadikan pasta mengandung karena kandungan likopen (sejenis antioksidan) dan beta-karoten yang akan diubah tubuh menjadi Vitamin A yang dapat membantu mengeksfoliasi sel-sel kulit yang menggelap akibat hiperpigmentasi. 

Catatan Sehat:

Jika Anda ingin menghilangkan flek hitam dengan cara yang alami, maka cara diatas bisa Anda terapkan. Lakukan secara rutin dan waspada dengan efek sampingnya. Jika kulit wajah iritasi, maka segera hentikan pemakaian.

Leave a Reply