Banyak kebiasaan yang tanpa disadari menjadi penyebab wajah bruntusan. Bruntusan ini sendiri diartikan suatu kondisi di mana terdapat bintik-bintik kecil berwarna kemerahan di sekitar area wajah.
Secara umum, bitnik tersebut juga bisa muncul didaerah tubuh lainnya seperti punggung, leher bahkan dada. Namun khusus di daerah wajah, biasanya bruntusan sering muncul di dahi, dagu maupun pipi.
Penyebab munculnya bruntusan yang menyebabkan kulit terasa kasar ini sangat beragam. Perubahan hormon, keringat berlebih, pori-pori wajah tersumbat, stress, produk obat atau kosmetik yang tidak sesuai dengan kulit hingga persoalan kebersihan kulit menjadi akar pemicu bruntusan loh!
Meski hanya dalam bentuk bintik kecil, namun jika muncul dalam jumlah banyak tentu bruntusan ini sangat menganggu. Sadar atau tidak, ternyata beberapa kebiasaan ini menjadi penyebab bruntusan di wajah:
1. Tidak Membersihkan Wajah
Mencuci wajah adalah langkah perawatan wajah yang sangat penting. Setelah beraktifitas kulit wajah mungkin akan mengeluarkan minyak yang jika tidak segera dibersihkan akan menjadi penyebab bruntusan.
Selain itu, pada wanita yang kesehariannya menggunakan make up, membersihkan wajah tentu menjadi kewajiban. Jika tidak, sisa make up yang menempel akan menutup pori-pori dan menyebabkan komedo juga bruntusan di wajah.
Pilih sabun yang sesuai dengan wajah kamu dan rutin lah mencuci wajah minimal 2x sehari! Hal tersebut menjadi cara sederhana untuk mencegah wajah bruntusan.
2. Alat Make Up Kotor atau Kadarluarsa
Alat make up sangat sering digunakan oleh wanita. Sayangnya, tidak banyak yang memperhatikan kebersihan alat tersebut. Brush, beauty blender, spons bedak dan lainnya yang sudah kotor sebaiknya segera dicuci atau ganti baru.
Alat make up kadarluarsa juga menjadi mimpi buruk bagi kulit. Iritasi dan bruntusan pun bisa muncul. Perhatikan tanggal kadarluarsa setiap alat make up kamu ya!
3. Salah Memilih Kosmetik
Kosmetik maupun produk perawatan wajah memang telah menjamur dengan beragam merk dan kandungan berbeda-beda. Para wanita tentu perlu memilih dengan baik sesuai dengan jenis kulitnya.
Salah memilih produk, alih-alih mempercantik wajah, malah kemungkinan yang muncul justru memperparah masalah pada kulit. Tidak hanya wajah bruntusan, jerawat dan iritasi bisa saja terjadi.
4. Makanan Tidak Sehat
Masalah kulit juga dipengaruhi oleh apa yang kita konsumsi loh! Makanan yang berminyak adalah salah satu penyebab bruntusan di wajah.
Kurangi konsumsi makanan berminyak, makanan instan dan juga makanan dengan gula berlebih. Perbanyak minum air putih demi kecantikan kulit kamu ya!
Kebiasaan-kebiasaan diatas sering dilakukan dan tanpa disadari menjadi penyebab bruntusan. Jika terjadi, segera lakukan treatment menghilangkan bruntusan sebelum menjadi lebih parah.
Catatan Sehat:
Dalam keseharian, kita menyentuh daerah wajah mungkin hingga ratusan kali. Aktivitas diluar rumah, penggunaan make up dan makanan tidak sehat juga memicu terjadinya bruntusan.
Oleh karena itu, jangan sepelekan menjaga kebersihan kulit ya! Rutinlah mencuci wajah dan pilih produk yang sesuai dengan jenis kulit kamu.